Menanti Program 3 Paslon soal Tata Kota dan Lingkungan Jakarta pada Debat Terakhir BERITA 69
[BERITA69]
JAKARTA, iNews.id – Jelang debat terakhir Pilgub Jakarta 2024 yang mengangkat tema Lingkungan Perkotaan dan Perubahan Iklim, setiap pasangan calon (paslon) memiliki program tersendiri. Mereka berambisi memperbaiki tata kota dan lingkungan Jakarta dengan berbagai masalah yang ada.
Pengamat tata kota, Teguh Aryanto mengatakan sejumlah permasalahan di Jakarta seperti kemacetan, polusi udara, banjir hingga hunian yang terbatas menjadi perhatian khusus. Sebab, tata kota yang baik berperan penting bagi pertumbuhan ekonomi.
Baca Juga
Ridwan Kamil Selalu Latihan jelang Debat Terakhir Pilgub Jakarta: Insya Allah Siap
“Dengan tata kota yang baik sudah pasti berdampak baik untuk ekonomi kota,” ujar Teguh kepada iNews, Kamis (14/11/2024).
Baca Juga
KPU Ungkap Tema dan Lokasi Debat Terakhir Pilkada Jakarta, Singgung Keamanan
Dia mengatakan, kendala politis menjadi tantangan menyangkut tata kota dan lingkungan. Pasalnya, kebijakan yang telah dijalankan kerap berganti mengikuti pergantian gubernur.
“Kendalanya adalah kendala politis, gubernur cuma lima tahun, ganti gubernur ganti kebijakan. Itu selalu menjadi problem di negara kita, itu harus diperbaiki,” tutur dia.
[BERITA69]
Tinggalkan Balasan