[BERITA69]

LUWU TIMUR, iNews.id – Karyawati cantik ditemukan tewas di dalam jurang pinggir Jalan Trans Sulawesi, Desa Kasintuwu, Kecamatan Mangkutana, Kabupaten Luwu Timur, Sulawesi Selatan, Rabu (13/11/2024). Polisi yang tiba di lokasi langsung melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP).

Dalam olah TKP itu, tim identifikasi Polres Luwu Timur  mengumpulkan bukti-bukti. Hasil olah TKP diketahui korban bernama Jessica Sollu alias Chika, warga Jalan Batara, Kota Palopo.

Berdasarkan informasi yang dihimpun, korban ditemukan dalam kondisi mengenaskan dengan sejumlah luka di wajah dan tubuh akibat benda tumpul. Posisi jenazah berada sekitar lima meter di dalam jurang sehingga menyulitkan proses evakuasi.

Editor: Kurnia Illahi

[BERITA69]